Top Browser Extension untuk Privasi Online dan Keamanan

Le migliori estensioni del browser per privacy e sicurezza online
Klik di sini untuk melihat rangkuman artikel ini
Top Browser Extension: Rangkuman

Jika Anda ingin browsing web secara aman dan anonim, penting untuk memasang browser extension yang tepat untuk mendukung pemilihan browser yang tepat.

Browser extension akan melindungi Anda dari iklan, menjaga keamanan kata sandi Anda, dan membuat kegiatan internet Anda tetap anonim.

Anda bisa secara mudah meningkatkan pengalaman internet Anda dengan menggunakan:

  • Browser internet yang tepat
  • Layanan VPN yang bagus
  • Browser extension layanan VPN Anda
  • Adblocker untuk menyaring iklan yang mengganggu
  • Pengelola kata sandi untuk membuat kata sandi yang kuat dan menjaganya supaya aman

Peduli akan privasi dan keamanan online Anda serta ingin tahu browser extension terbaik untuk digunakan? Baca artikel lengkap kami di bawah ini!

Saat ini, Anda mungkin satu-satunya orang yang secara fisik sedang menggunakan komputer Anda. Bahkan mungkin Anda satu-satunya orang yang ada di ruangan. Namun, jika Anda tidak berupaya untuk tetap anonim di internet, maka Anda sedang tidak browsing sendiri. Setiap online, Anda meninggalkan jejak informasi yang dapat dilihat oleh banyak pihak ketiga – dan upaya menghapus sejarah browser Anda tidak akan mengubah apa-apa.

Jaman sekarang kita tidak bisa melalui satu minggu saja tanpa mendengar berita tentang upaya pemerintah yang melampaui batas untuk mengawasi dan mengatur kegiatan masyarakat mereka di internet. Ada beberapa entitas lain yang dapat mengumpulkan informasi pengenal Anda tanpa izin. Pihak tersebut adalah penyedia layanan internet (ISP) Anda, mesin pencarian, situs, jaringan sosial, admin jaringan lokal, aplikasi, sistem operasi Anda, dan penjahat favorit semua orang: peretas.

Dalam artikel ini, Anda akan temukan sejumlah browser extension yang dapat membantu dalam memastikan privasi Anda. Extension VPN akan membantu Anda saat melakukan penelusuran secara anonim dan mencegah akses tanpa izin ke data Anda, sementara adblocker dapat memblokir iklan mengganggu dan pengelola kata sandi mengamankan kata sandi Anda supaya tidak perlu dihafalkan lagi.

Apa itu browser extension?

Sebelum memperkenalkan extension-nya, penting untuk memahami apa itu browser extension sebenarnya. Browser extension adalah aplikasi yang dipasang ke browser Anda, contohnya Firefox, Chrome, Edge atau Safari, untuk menambah operasinya. Setiap extension punya fungsi spesifik masing-masing dan dirancang untuk melakukan tugas yang tidak bisa dilakukan browser. Sebagian besar browser hanya punya kebutuhan dasar untuk fungsi. Privasi online dan perlindungan Anda dapat lebih jauh ditingkatkan dengan memilih add-on pihak ketiga yang tepat. Meskipun browser terus berkembang dalam menyediakan opsi, mereka tidak sebanding dengan fitur-fitur dari aplikasi khusus. Aplikasi yang dimaksud termasuk virtual private networks (VPN), ad blocker, dan pengelola kata sandi.

Extension VPN untuk browsing yang aman dan private

VPN-connection-InternetVirtual Private Networks sudah lama ada, tapi sebelum baru-baru ini mereka merupakan dunia yang didominasi oleh para profesional IT. Pemerintah dan pelaku bisnis menggunakan mereka untuk menyediakan akses aman dari lokasi-lokasi terpencil bagi karyawan. Namun, sekarang, hampir semua orang menggunakan layanannya. VPN mengarahkan ulang traffic Anda melalui jaringan private tersendiri saat dikirim ke tujuan akhir. VPN mengganti informasi pengguna menjadi informasi milik layanan, supaya bahkan pihak situs tidak tahu asal usul traffic tersebut. Ada tiga manfaat utama VPN:

  • Anonimitas: Setiap situs membaca dan sering kali menyimpan data IP para penggunanya. Data ini berisi informasi tentang komputer dan koneksi jaringan Anda, dan bisa digunakan untuk mengenali Anda secara pribadi. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, VPN menambahkan langkah lanjutan terhadap perjalanan data Anda. Maka, situs target hanya bisa melihat informasi IP miliki jaringan terpencil, bukan milik Anda.
  • Navigasi Aman: Selain menganonimkan data Anda, jaringan VPN juga sangat terenkripsi. Hal ini membuat data sangat sulit, kadang bahkan mustahil untuk dibaca oleh pihak ketiga yang tidak punya izin. Ini khususnya berguna saat sedang terhubung ke jaringan Wi-Fi umum yang tidak aman seperti yang ada di cafe, perpustakaan, dll.
  • Buka Blokir Konten: Internet adalah kemajuan terbaik yang membuat dunia menjadi tempat yang lebih terkoneksi untuk manusia. Isinya penuh akan konten kaya dan beragam dari seluruh penjuru dunia. Sayangnya, konten spesifik tetap tidak bisa diakses di luar area geografis tertentu. Atau lebih buruknya: beberapa konten bahkan diblokir di negara-negara tertentu. Hal ini cukup umum dialami oleh pengguna YouTube dan Netflix di mana mereka mendapat pesan yang menyatakan bahwa sebuah video populer tidak tersedia di negara mereka. VPN memungkinkan Anda untuk melampaui geoblokir dengan mengarahkan traffic Anda melalui server di negara yang menyediakan videonya.

VPN sering kali tersedia sebagai aplikasi sendiri, tapi dua layanan favorit kami memiliki browser extension untuk akses mudah ke fitur mereka. Berikut layanannya:

Browser extension ExpressVPN untuk Firefox, Chrome, dan Safari

ExpressVPN adalah layanan VPN populer yang terus-menerus menduduki peringkat teratas dalam ulasan kami. Seperti layaknya semua VPN premium, ExpressVPN membutuhkan program langganan, tapi Anda tentunya akan mendapat manfaat sesuai biaya yang Anda bayarkan. Setelah memasang aplikasinya di komputer Anda, extension mereka akan memberi Anda akses langsung ke pengaturan dan fitur dari browser pilihan Anda. Hal ini memungkinkan Anda untuk mengubah server VPN guna menyesuaikan denga halaman web target Anda tanpa harus meninggalkan browser. ExpressVPN punya jaringan berisi lebih dari 3000 server di 94 negara, sehingga Anda tidak akan kesulitan untuk menemukan kebutuhan Anda. Seperti aplikasinya, extension mereka sangat mudah digunakan dan nyaman.

ExpressVPN telah menduduki peringkat pertama di top 5 VPN terbaik pilihan kami untuk waktu yang lama. Browser extension VPN mereka, juga, bekerja dengan sama baiknya. Browser extension ExpressVPN mengamankan dan menganonimkan traffic internet Anda. Selain itu, extension mereka menawarkan fungsi yang dapat mengenkripsi komunikasi dengan banyak situs. Hal ini memungkinkan Anda untuk menelusuri internet secara lebih aman. Untuk menggunakan extension ini, pertama-tama Anda perlu membeli program langganan ExpressVPN dengan menekan tombol pada box di bawah ini. Setelah mengunduh aplikasi dan browser extension di situs ExpressVPN, Anda bisa menelusuri dan mengunduh secara aman hanya dengan beberapa klik saja.

ExpressVPN
Penawaran:
Dapatkan diskon langganan tahunan + garansi 30 hari uang kembali!
Dari
$6.67
8.9
  • VPN yang mudah digunakan
  • Cocok untuk browsing, pengunduhan, dan streaming secara anonim (contohnya Netflix)
  • 3000+ server di 94 negara
Kunjungi ExpressVPN

Browser extension yang ditawarkan ExpressVPN, akan muncul di sudut kanan atas browser Anda setelah dipasang. Dalam layar yang muncul, Anda bisa dengan mudah memilih lokasi dan mengaktifkan VPN. Gambar di bawah ini akan memberi gambaran tentang tampilan extension mereka.

ExpressVPN browser extension activated

Browser extension NordVPN untuk Chrome dan Firefox

NordVPN adalah layanan VPN lain dengan pilihan browser extension yang dirancang secara baik. Meskipun ini alternatif yang lebih murah dibanding ExpressVPN, layanannya tetap premium. Mereka punya jaringan berisi lebih dari 5.500 server, tersebar di lebih dari 59 negara. Jika keamanan adalah prioritas utama Anda, enkripsi data 256-bit AES dan kesesuaian VPN dengan semua protokol VPN terkenal menjadikan layanan ini pilihan yang tepat. Mungkin tidak secepat atau seluas jangkauan ExpressVPN, tapi Anda akan kesulitan untuk mencari layanan dengan kualitas yang sama di kisaran harga ini.

Browser extension NordVPN tersedia untuk Chrome, Brave dan Firefox dan mengenkripsi traffic browsing Anda. Layanannya juga menyembunyikan alamat IP Anda supaya aktivitas online Anda tetap anonim. Fitur CyberSec melindungi perangkat Anda dari malware dan jenis serangan cyber lain. Pengunduhannya sangat mudah, meskipun Anda perlu membeli program langganan supaya layanannya bisa bekerja. Klik tombol di bawah ini untuk membuka situs NordVPN. Ikuti instruksinya, unduh extension, dan Anda bisa mulai menggunakannya dalam hitungan beberapa menit saja.

NordVPN
Pilihan kami
Pilihan kami
Penawaran:
Hanya $3,29 per bulan untuk program langganan 2 tahun dengan garansi 30 hari uang kembali
Dari
$3.29
9.3
  • Perlindungan luar biasa dan jaringan server yang besar
  • Aplikasi yang bagus dan menyenangkan
  • Tidak ada log
Kunjungi NordVPN

Extension VPN untuk Opera

Browser Opera tidak digunakan sebanyak browser lain, seperti Chrome, Edge dan Firefox. Maka, mayoritas layanan VPN besar, seperti ExpressVPN dan NordVPN, tidak menawarkan browser extension untuk Opera. Namun, ini bukan berarti pengguna Opera tidak punya pilihan apapun. Banyak VPN menawarkan extensions VPN untuk browser Opera. Pilihan-pilihannya termasuk Zenmate VPN, PIA, dan Tunnelbear. Dengan melihat halaman extension Opera, Anda bisa menemukan semua browser extension lain yang juga tersedia untuk Opera.

Beberapa extension yang disebutkan, seperti Tunnelbear, bisa digunakan secara gratis sepenuhnya. Namun, penting untuk dicatat bahwa VPN gratis secara umum adalah ide yang buruk. Banyak aplikasi VPN online yang sebenarnya tidak akan mengamankan Anda ataupun traffic data Anda. Mereka dapat mengumpulkan informasi pribadi Anda untuk dijual ke pihak lain, meletakkan segala jenis malware di perangkat, atau mendapat uang dari jumlah iklan yang banyak ditunjukkan ke Anda. Jika Anda benar-benar ingin menggunakan layanan VPN gratis, pastikan untuk memilih langganan berkualitas bagus, contohnya dengan memeriksa daftar kami tentang layanan VPN gratis yang layak.

Peringatan: jangan gunakan Hola VPN

Hola adalah sebuah extension VPN yang sangat populer dan bisa digunakan di beberapa browser. Layanan ini mudah, cepat, dan bisa digunakan secara gratis! Kedengaran sempurna, bukan? Ya, sebenarnya tidak begitu. Faktanya, Hola bahkan sama sekali tidak bisa disebut VPN. Berbeda dari pilihan VPN premium, Hola tidak terenkripsi, tidak punya layanan pelanggan, dan tidak mendukung Netflix atau torrent. Selain itu, di saat layanan seperti NordVPN dan ExpressVPN tidak menyimpan log traffic apapun, Hola menyimpannya. Ini berarti semua data online Anda disimpan dan traffic Anda bisa secara mudah dilacak kembali ke Anda.

Lebih buruknya lagi, Hola adalah jaringan peer-to-peer. Orang-orang di balik Hola tidak mengelola jaringan server mereka sendiri. Sebaliknya, mereka menggantungkan bandwidth mereka pada pengguna. Hal ini berarti para pengguna berbayar akan terhubung melalui alamat IP pengguna gratis. Hola mengklaim bahwa metode ini aman, tapi sebenarnya tidak. Tanpa enkripsi, kebijakan no-log, dan kepastian lain, banyak hal buruk yang bisa terjadi saat menggunakan Hola. Singkat kata: jauhi VPN palsu ini.

Ad Blockers untuk menghapus iklan dan skrip yang tidak diinginkan

Sebuah extension ad blocking adalah salah satu cara terbaik dan termudah untuk meningkatkan pengalaman online Anda. Seperti namanya, extension ini memblokir iklan dan skrip lain yang tidak diinginkan supaya tidak bekerja di halaman yang Anda kunjungi. Iklan-iklan bisa mengganggu, khususnya jenis pop-up, tapi biasanya tidak berbahaya bagi pengguna. Namun, tidak semua iklan seperti ini: beberapa konten dan gambar NSFW yang, bahkan saat tidak ada hubungannya dengan konten asli dari halaman yang Anda kunjungi, dapat membuat Anda canggung saat sedang di tempat umum. Ad blocker memberi Anda kuasa yang lebih banyak atas pengalaman online Anda, sehingga menjadi alasan mengapa kami sangat menyarankan penggunaan mereka – asalkan Anda menggunakan layanan yang tepat.

uBlock Origin

UBlock logouBlock Origin bekerja dengan semua browser besar dan menggunakan beberapa sumber sistem. Seperti sebagian besar adblocker, Anda bisa mengunduhnya secara gratis (untuk Firefox, Chrome, Opera). Setelah Anda sudah berhasil memasang uBlock Origin di browser, extension ini secara efektif menyaring iklan dan skrip apapun yang tidak diinginkan. Mengingat layanan ini sudah lama ada dan terus-menerus memiliki pembaruan, hampir semua iklan yang bisa Anda temukan akan diblokir.

Extension ini punya daftar default blokir lengkap dan alat untuk memblokir elemen-elemen halaman. Hal yang perlu Anda lakukan adalah klik-kanan di sebuah gambar atau bagan dan pilih “Block Element”. Ini akan menampilkan box teks berisi URL elemennya. Klik “Create” untuk menambah elemen ke daftar blokir dan elemen tersebut akan langsung hilang. uBlock Origin juga bisa disesuaikan pengaturannya, untuk memungkinkan Anda agar memasukkan halaman yang terpercaya ke whitelist.

Meskipun beberapa adblocker lain mungkin sedikit lebih mudah untuk digunakan, uBlock Origin adalah adblocker yang sangat bagus. Layanan ini bekerja dengan sangat bagus, sepenuhnya gratis, dan tidak mengizinkan iklan apapun yang bisa diuangkan.

AdBlock Plus

adblock plus logoAd blocker paling populer di pasar adalah AdBlock Plus. Layanan ini adalah extension gratis yang tersedia untuk setiap browser besar (yaitu Firefox, Chrome, Edge, Safari, dan Opera) dan beberapa layanan kecil juga (seperti Yandex, Maxthon, dan Chromium). Extension yang baru dipasang akan memblokir sebagian besar iklan dengan daftar default mereka. Layanannya memungkinkan Anda untuk mengimpor daftar lain atau membuat daftar mereka sendiri. Anda juga punya pilihan untuk menyalakan atau mematikan fitur blokir di halaman spesifik. Hal ini sangat penting untuk kelangsungan banyak situs. Sayangnya, AdBlock Plus juga punya sisi negatif.

Satu kekurangan utama dari AdBlock Plus adalah inisiatif “Acceptable Ads” mereka. Salah satu cara utama AdBlock Plus menghasilkan uang adalah dengan mengizinkan perusahaan untuk membayar supaya iklan mereka dapat ditampilkan. Maka, meskipun “AdBlocker” digunakan Anda tetap bisa disuguhkan iklan jika perusahaan membayar biaya yang cukup. Bagi kami, hal ini sepenuhnya bertolak belakang dari tujuannya, dan kami menyarankan Anda untuk mencari alternatif seperti uBlock Origin.

Mendukung situs favorit Anda dengan memasukannya ke whitelist

Penting untuk memahami bahwa pemblokiran iklan berpengaruh langsung terhadap keuntungan situs yang Anda kunjungi. Browser extension seperti uBlock Origin dan AdBlock Plus adalah perubahan yang bagus untuk privasi dan pengalaman online kita, tapi mereka berpengaruh buruk terhadap situs yang Anda kunjungi. Hal ini, nantinya, bisa berakibat buruk bagi Anda sebagai pengunjung.

Sebagian besar situs gratis untuk digunakan karena penciptanya bisa menjual ruang iklan. Jika semua orang memblokir iklan tersebut, banyak situs yang sepenuhnya akan kehilangan sumber pendapatan mereka. Supaya tetap ada, situs-situs lalu mengharuskan penggunanya untuk punya langganan berbayar. Dalam kasus ini, Anda perlu membayar supaya mendapat akses ke konten situs. Jika sebuah situs tidak melakukan hal ini atau tidak mampu, maka mungkin situs tersebut akan sepenuhnya hilang.

Pembuatan dan perawatan situs butuh waktu, usaha, dan di sebagian besar kasus, uang. Apa ada situs tertentu yang menurut Anda patut mendapat keuntungan dari hasil iklan yang mereka tampilkan? Maka Anda bisa whitelist situs tersebut di AdBlock Plus dan uBlock Origin. Dengan begitu, Anda akan melihat iklan di halaman-halaman mereka, dan Anda akan membantu perawatan situs tersebut. Maka, jika Anda percaya dengan sebuah situs, dan iklan mereka tidak terlalu mengganggu, pertimbangkan untuk mendukung mereka dengan menambahkan URL-nya ke whitelist Anda.

Beberapa situs bahkan sepenuhnya menolak akses pengguna ke konten mereka saat pengguna menggunakan adblocker. Jika menelusuri situs seperti itu, Anda akan melihat pesan, yang menyatakan bahwa Anda hanya akan mendapat akses jika Anda sudah whitelist situsnya. Dengan begitu, situs-situs bisa ‘memaksa’ pengguna internet untuk (secara separuh) mematikan adblocker mereka.

Extension untuk membantu penelusuran Anda supaya aman dan anonim

Hampir mustahil untuk menelusuri web tanpa meninggalkan jejak informasi tentang diri Anda. Anda tentunya akan menemukan cookies dan pelacak lain yang berusaha untuk melacak kegiatan internet Anda. Untungnya, ada beberapa browser extension yang telah dikembangkan untuk bisa membantu pengalaman internet Anda supaya jauh lebih aman dan anonim. Kami akan membahas beberapa pilihan bagus di sini.

Privacy Badger

Privacy BadgerPrivacy Badger adalah extension cerdas dan gratis yang dikembangkan oleh Electronic Frontier Foundation yang secara perlahan belajar cara memblokir pelacak yang tak kasat mata. Setelah dipasang, extension-nya akan mulai mengawasi semua pelacak yang mungkin ada di setiap situs yang Anda kunjungi. Extension mereka tidak akan memblokir cookies apapun awalnya. Seiring berjalannya waktu, Privacy Badger akan sadar cookies pihak ketiga mana yang terus-menerus mengikuti Anda di web dan memblokirnya. Alhasil, Anda tidak akan terus-menerus menemukan produk tas yang sama di iklan Anda, sedangkan cookies yang berguna dan tidak terlalu mengganggu akan tetap ada.

Extension Privacy Badger bekerja dengan sistem pembelajaran yang unik. Oleh karena ini, extension akan bekerja lebih baik dan efektif semakin lama Anda menggunakannya. Privacy Badger saat ini bekerja untuk Opera Chrome, Firefox, dan Firefox di Android.

Ghostery

GhosteryGhostery adalah extension lain yang bertujuan untuk mengatur pelacak situs. Layanan ini mengungkap cookies pelacak apapun yang aktif di situs yang Anda kunjungi dan memberi Anda kesempatan untuk memblokirnya. Jika Anda memblokir cookies, situs hanya bisa mengumpulkan informasi yang lebih sedikit tentang Anda. Maka, Ghostery meningkatkan privasi dan keamanan online Anda. Iklan tidak akan lagi disesuaikan dengan kegiatan online Anda. Contohnya, Anda tidak akan terus-menerus menemukan iklan tentang diskon gaun pernikahan di semua situs, karena Anda sudah memberi tahu Facebook bahwa Anda berada di pernikahan keponakan Anda minggu lalu.

Sebanyak-banyaknya browser extension yang dibahas dalam artikel ini, Ghostery gratis dan tersedia untuk sebagian besar browser, termasuk Firefox, Chrome, Opera, Safari, Edge, Brave dan Cliqz. Mereka juga menawarkan versi mobile untuk Android dan iOS.

Tips: Beberapa pengguna telah menyatakan kekhawatirannya tentang kebijakan privasi milik Ghostery. Anda bisa terlibat dalam program Ghostery yang dinamakan kumpulan data GhostRank. Informasi ini dikumpulkan untuk membantu peningkatan kualitas layanan mereka. Namun, jika Anda memilih untuk tidak terlibat dalam GhostRank, Anda tidak perlu khawatir akan data apapun yang dikumpulkan karena Anda menggunakan Ghostery.

Cookie AutoDeleteNama extension ini secara garis besar sudah jelas. Cookie AutoDelete memastikan bahwa cookies apapun di browser Anda secara otomatis akan terhapus setelah Anda menutup tab. Beberapa cookies mungkin bisa melampaui Ghostery atau Privacy Badger, dan di sini kesempatan Cookie AutoDelete untuk bekerja. Penting untuk menghapus cookies Anda secara reguler. Tanpa melakukan hal tersebut, situs dapat mengikuti Anda untuk kurun waktu yang lama saat online. Saat menggunakan extension ini, Anda tidak perlu mengingat untuk menghapus cache Anda: programnya akan melakukannya.

Jika mau, Anda bisa tambahkan cookies ke whitelist Cookie AutoDelete. Ini berarti Anda mempercayai cookies tersebut dan tidak ingin menghapus mereka. Penggunaan whitelist cookies bisa cukup berguna. Contohnya, jika Anda tambahkan cookies Netflix Anda ke daftar tersebut, Anda tidak perlu log in setiap kali Anda menelusuri halaman beranda Netflix di tab baru. Cookie AutoDelete tersedia untuk Firefox dan Chrome.

HTTPS Everywhere

HTTPS EverywhereSitus-situs bisa bekerja dengan protokol HTTP atau HTTPS. Anda bisa dengan jelas melihat ini di dalam URL situsnya, yang akan dimulai baik dengan http:// atau https://. Tambahan ‘s’ di format yang kedua berarti komunikasi Anda dengan situs yang menggunakan protokol tersebut akan terenkripsi. Hal ini memastikan keamanan dan privasi online Anda: aktivitas online Anda di situs tidak akan terlihat oleh orang lain. Lebih dari itu, pertukaran informasi antara Anda dan situs tidak bisa diubah oleh pihak luar. Dengan begitu, kemungkinannya akan sangat berkurang bagi Anda untuk secara tidak sengaja membuka situs palsu yang berpura-pura menjadi bank.

Beralih ke extension-nya sendiri: HTTPS Everywhere memastikan bahwa situs apapun yang bisa bekerja dengan HTTPS, akan bekerja demikian. Ini meningkatkan keamanan online Anda. Extension HTTPS Everywhere diproduksi sebagai hasil kolaborasi antara Electronics Frontier Foundation, yang juga mengembangkan Privacy Badger, dan The Tor Project. HTTPS Everywhere tersedia untuk Firefox, Chrome, Opera, Android dan Brave.

DuckDuckGo Privacy Essentials

DuckDuckGo

DuckDuckGo adalah perusahaan yang memperhatikan privasi dan telah berdedikasi untuk menyebarkan privasi di web dengan menawarkan layanan alternatif untuk perusahaan yang kurang peduli akan privasi. Hal terpenting adalah, DuckDuckGo membuat mesin pencarian alternatif Google yang benar-benar menghargai privasi Anda. Anda bisa mengunjunginya di https://duckduckgo.com.

Privacy Essentials adalah hasil terbaru dalam portfolio mereka. Extension ini membantu perlindungan privasi Anda melalui tiga mekanisme:

  1. Secara otomatis memblokir pelacak apapun yang tidak diinginkan.
  2. Secara otomatis membuat situs menggunakan versi HTTPS situs mereka yang lebih aman (pemasangan extension ini berarti Anda tidak lagi membutuhkan HTTPS Everywhere).
  3. Menyediakan gambaran luas tentang situs apapun yang Anda kunjungi di mana Anda bisa secara cepat mengukur tingkat keandalan dan kepercayaan situs dalam satu jendela saja.

DuckDuckGo Privacy Essentials gratis dan tersedia untuk Firefox, Chrome, Brave, Opera, Android, dan iPhone.

Pengelola kata sandi browser extensions

Banyak dari kita yang punya beberapa akun online untuk hal-hal seperti banking, jaringan sosial, pesan, email, dan hal lain. Idealnya, Anda sebaiknya punya username yang berbeda dan kata sandi unik yang kuat untuk setiap akun. Untuk menghafal semua kata sandi tersebut tentu sulit, dan Anda tidak ingin menulisnya di sebuah kertas yang bisa saja dicuri atau hilang. Sebaliknya, Anda bisa gunakan layanan pengelola kata sandi. Sebuah pengelola kata sandi mengenkripsi dan menyimpan kata sandi Anda ke dalam satu pusat lokasi yang sama, sehingga dibanding harus menghafal banyak kata sandi, Anda hanya perlu mengingat satu. Biasanya, pengelola kata sandi adalah browser extension yang sederhana. Kami akan membahas beberapa pengelola kata sandi yang bagus di sini untuk membantu Anda.

LastPass

LastPass logoUpdate Maret 2021: riset menemukan bahwa aplikasi Android LastPass bekerja dengan pelacak data, sehingga pengelola kata sandi ini tidak ideal untuk urusan privasi.

LastPass adalah pengelola kata sandi populer yang mengamankan semua kata sandi Anda di dalam satu master passphrase. Hal ini memungkinkan Anda untuk punya kata sandi yang panjang dan kompleks bagi semua akun supaya tidak harus lagi bergantung pada memori Anda. LastPass punya enkripsi AES-256 bit khusus lokal yang kokoh untuk menyembunyikan data Anda dari semua orang kecuali diri Anda. Master password dan kunci enkripsi Anda akan diamankan di perangkat dan tidak pernah dikirim ke server LastPass.

LastPass menawarkan plugin dan extension hampir untuk semua browser besar dan bekerja di desktop, laptop, tablet dan smartphone. Perubahan apapun yang Anda buat terhadap akun, contohnya saat Anda menambahkan login baru, akan langsung disesuaikan di semua perangkat Anda.

Fungsi dasar LastPass tersedia gratis. Selain itu, pihak perusahaan menawarkan beragam paket premium yang mencakup fitur-fitur seperti autentikasi multifaktor, bantuan teknis prioritas, tempat penyimpan file yang terenkripsi, beragam lisensi, folder bersama, dan fungsi-fungsi spesifik untuk bisnis. Guna mendapat akses ke semua fungsi tambahan ini, Anda harus membayar. Meskipun begitu, LastPass adalah pengelola kata sandi yang sangat layak dengan versi gratis yang bekerja cukup baik. Ingin tahu lebih lanjut tentang layanan ini? Anda bisa kunjungi situs LastPass di sini.

Dashlane

Dashlane ogo

Dashlane adalah pilihan bagus lain bagi siapa pun yang sedang mencari pengelola kata sandi yang sederhana. Extensions ini bekerja di semua browser populer, termasuk Chrome, Firefox, Internet Explorer, Safari, Edge, Opera, dan Brave. Seperti layaknya LastPass, layanan ini menggunakan enkripsi tingkat tinggi dan punya model premium, artinya ada versi gratis yang tersedia, tapi Anda perlu membayar untuk bisa menggunakan fungsi-fungsi tertentu. Perangkat lunak Dashlane mengelola kunci enkripsi dan master password Anda secara lokal di perangkat Anda, sehingga perusahaan mereka tidak punya akses ke informasi tersebut.

Untuk versi gratisnya, Dashlane memungkinkan Anda untuk mengelola sampai dengan 50 kata sandi di satu perangkat. Dengan paket premiumnya, Anda bisa menggunakannya pada jumlah perangkat sebanyak-banyaknya, mengamankan tempat penyimpanan file, akses ke akun terpencil, autentikasi dua faktor yang lebih kuat, dan banyak hal lain. Dashlane juga mengawasi dark web untuk mencari daftar info akun yang bocor dan dicuri lalu mengirim peringatan ke Anda jika informasi Anda tertera di situ. Jika Anda tertarik untuk menggunakan Dashlane, bisa kunjungi situs resmi mereka di sini.

RememBear

RememBear Logo

Pilihan ketiga adalah RememBear. Pengelola kata sandi ini dikembangkan oleh TunnelBear. TunnelBear juga punya layanan VPN sendiri, yang telah kami uji secara ekstensif di platform kami. RememBear dan TunnelBear dikenal atas tingkat ramah konsumen dan bahkan interface mereka yang lucu. Semuanya memiliki tema: saat menggunakan RememBear, Anda akan diberi ‘beruang’ Anda sendiri untuk mengamankan kata sandi Anda. Selain itu, interface-nya dipenuhi dengan lelucon plesetan tentang beruang, sesuai dengan nama layanannya.

Namun, bukan berarti tampilan yang menghibur ini membuat RememBear kekurangan dalam aspek keamanan. Extension ini menggunakan enkripsi end-to-end AES256 yang kuat dan berhasil melalui audit independen. RememBear bekerja di beberapa perangkat sekaligus dan secara otomatis menyesuaikan informasi apapun di semua perangkat yang digunakan. Selain kata sandi dan info login, Anda bisa gunakan programnya untuk menyimpan catatan sensitif. RememBear punya browser extension untuk Chrome, Firefox, dan Safari. Lalu, aplikasinya tersedia untuk iOS, Android, Windows, dan macOS. Untuk informasi lebih lanjut dan untuk mengunduh bear Anda sendiri, kami akan arahkan Anda ke situs RememBear.

Kesan Akhir

Penggunaan browser extension yang tepat bisa membuat kehidupan online Anda lebih mudah dan aman. Ingin memaksimalkan pengalaman internet Anda? Anda bisa melakukannya dengan aktif menggunakan program dan extension berikut:

  • Browser internet yang tepat
  • Layanan VPN
  • Browser extension untuk layanan VPN Anda
  • Adblocker untuk menyaring iklan menggangu di layar Anda
  • Pengelola kata sandi untuk membuat dan menyimpan kata sandi (kuat) apapun yang Anda gunakan

Itulah rekomendasi extension kami untuk tetap aman saat online. Tentunya, ada banyak cara lain untuk meningkatkan anonimitas dan keamanan online Anda. Ingin baca lebih lanjut? Pastikan untuk melihat bagian ‘browsing secara anonim’ di situs kami.

Top Browser Extension - FAQ

Sedang mencari jawaban untuk pertanyaan tentang browser extension? Lihat FAQ kami di bawah ini. Cek apakah pertanyaan Anda terdaftar lalu klik pertanyaannya untuk melihat jawaban.

Browser extension adalah sebuah program yang bisa Anda unduh dan tambahkan ke browser Anda. Setiap extension punya fungsi spesifik dan ditujukan untuk menjalankan tugas khusus yang tidak bisa dilakukan oleh browser. Contohnya, beberapa extension memblokir iklan-iklan tertentu.

Browser extension VPN bisa digunakan untuk melindungi alamat IP Anda saat menggunakan browser seperti Chrome atau Firefox. Beberapa penyedia VPN, seperti ExpressVPN dan NordVPN, menawarkan browser extension mereka sendiri.

NordVPN dan ExpressVPN menawarkan browser extension terbaik. Mereka mudah dipasang dan menawarkan kebebasan dan keamanan untuk browser yang Anda gunakan.

Kami menyarankan browser extension berikut ini untuk tingkat privasi online yang lebih tinggi:

  • Pengelola kata sandi dengan browser extension: untuk mengingat dan menjaga keamanan kata sandi.
  • Adblocker extension: untuk memblokir pop-up dan iklan-iklan mengganggu.
International security coordinator
Marko has a Bachelor's degree in Computer and Information Sciences. He coordinates and manages VPNOverview.com's team of international VPN researchers and writers.
Kumpulkan sebuah komentar
Kumpulkan sebuah komentar